Mungkin semua sudah tau kejadian meluapnya lumpur dari bawah tanah yang terjadi di kawasan porong sidoarjo yang kita biasa sebut dengan lumpur sidoarjo. Awal kemunculan nya kalau tidak salah mulai 2006 hingga sekarang 2017 lumpur masi tetap keluar atau menyembur, namun situasi nya sekarang sudah beda dengan dulu. lumpur telah di tangani dan di kelola sedemikian sehingga oleh petugas petugas yang berwenang dalam penanggulangan lumpur sidoarjo. sekarang lumpur sidoarjo mulai berubah atau bergeser menjadi tempat yang hampir bisa di katakan seperti wisata. walaupun disana pengunjung atau warga yang datang hanya melihat semburan lumpur dari jauh atau dari pinggiran tanggul , tetapi itu sudah memenuhi rasa penasaran pengunjung tentang lumpur sidoarjo .
bagi anda yang ingin melihat lokasi lumpur sidoarjo ini silakan saja langsung datang ke porong sidoarjo. mungkin untuk pemandangan yang bagus anda bisa datang di waktu pagi atau menjelang sore. tapi di harapkan pengunjung tetap berhati2 bila sedang berkunjung . Semoga kedepan nya wilayah yang terdampak bisa jadi lebih baik lagi dan berkembang lagi.